Pekan Depan, Pemerintah Cari Utang Rp. 6 Triliun

Pekan Depan, Pemerintah Cari Utang Rp. 6 Triliun

Pemerintah berencana menambah utang dari lelang surat utang negara pada 28 Agustus nanti. Rencananya lelang surat utang negaraSPN12130812 (reopening), FR0060 (reopening) FR0063 (reopening), FR0065 (new issuance) dengan jumlah indikatif yang dilelang sebesar Rp 6 triliun.



"Ini untuk memenuhi sebagian dari target pembiayaan dalam APBN 2012," ujar Kepala Biro Hubungan Masyarakat Yudi Pramadi dalam siaran persnya, Sabtu (25/8).

Surat utang negara yang akan dilelangmempunyai nominal per unit sebesar Rp 1 juta. Dengan imbal hasil sebesar 5,6 persen sampai 6,3 persen. Surat utang tersebut jatuh tempo maksimal tahun 2042.

Penjualan SUN akan dilaksanakan dengan menggunakan sistem pelelangan yang diselenggarakan oleh Bank Indonesia. Dengan sistem lelang bersifat terbuka menggunakan metode harga beragam (multiple price).

Total alokasi pembelian nonkonpetitif untuk SUN seri SPN 2130812 (reopening) adalah maksimum sebesar 30 persen dari target indikatif. Sedangkan alokasi pembelian nonkonpetitif untuk FR0060 (reopening), FR0063 (reopening), FR0065 (new issuance), dan FR0062 (reopening) masing-masing maksimal sebesar 20 persen dari total yang dimenangkan.

Yudi mengatakan pemerintah memiliki hak untuk menjual kelima seri SUN tersebut lebih besar atau lebih kecil dari jumlah indikatif yang ditentukan. "Hasil lelang akan diumumkan pada hari yang sama," katanya.

Sumber

Baca juga:

0 comments



Emoticon