Paha yang kecil membuat celana pipa atau rok mini terlihat makin seksi. Namun ternyata, mereka yang berpaha kecil memiliki risiko mati muda.
Penelitian yang menarik dilakukan di Denmark. Tim peneliti Berit Heitmann melakukan sebuah penelitian di Copenhagen University Denmark dengan melibatkan 3.000 orang. Objek penelitian itu adalah 1,463 pria dan 1,380 wanita. Sekitar 3,000 orang tadi kemudian diukur lingkar pinggul dan pahanya. Kemudian para peneliti mengamati kasus-kasus penyakit jantung dan kematian pada 3.000 orang tersebut selama 10 tahun.
Selama periode tersebut, sebanyak 257 pria dan 155 wanita meninggal. Sedangkan 263 pria dan 160 wanita terkena penyakit jantung. Setelah di analisa lebih lanjut, ada hubungannya antara bentuk paha yang kecil dengan kematian dini. Mereka yang meninggal di usia muda serta mengalami gangguan jantung memang rata-rata memiliki bentuk paha yang kecil.
Bentuk paha yang kecil mengurangi massa otot seseorang, Hal itu kemudian membuat insulin dalam tubuh berkurang, dan mengakibatkan gangguan pada jantung. Para peneliti kini menyarankan untuk memasukkan ukuran paha sebagai salah satu indikasi seseorang mengalami gangguan jantung.
0 comments