Amin Rais: Calon Presiden Jangan Jual Slogan Provokatif

Amin Rais: Calon Presiden Jangan Jual Slogan Provokatif

Amien Rais Mantan Ketua MPR

Mantan Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat RI Amin Rais meminta bakal calon presiden 2012 tidak hanya menjual slogan provokatif.

Menurut Amin Rais, bakal calon (balon) presiden harus memiliki rencana kebijakan ekonomi untuk menyejahterakan rakyat.

"Saya menganjurkan, Mr, Ms A yang berminat menjadi presiden 2014, tolong masing-masing menyuguhkan blue print ekonomi, tentang solusi pertumbuhan ekonomi yang baik, bukan hanya slogal profokatif," kata Amin Rais, kemarin (24/6/2011).

Ia juga mengatakan, seharusnya balon presiden wajib membuat proposal penangan masalah, khususnya masalah ekonomi. "Mas Probowo, buatlah problem solving economics, Megawati economics, Jusuf Kalla economics," kata Amin.



Selain itu, menurut Amin Rais, nama-nama balon presiden tidak disebut nama dulu, tetapi sebelum maju terlebih dahulu diuji dengan kemampuan dalam mencetak ekonomi yang lebih baik.

"Saya bakal mengatakan, marilah memulai membangun tanpa menyebut nama calon presiden, tapi tampilkan dan cetak ekonomi dulu. Baru, kita bicara kualifikasi calon, baru dinaikan menjadi calon presiden," paparnya.

Sumber : http://regional.kompas.com/read/2012/06/25/07540085/Amin.Rais.Calon.Presiden.Jangan.Jual.Slogan.Provokatif

Baca juga:

0 comments



Emoticon